Antisipasi Korban Tenggelam, Sat Polairud Polres Bima Gelar Patroli

WhatsApp Image 2022 10 24 At 05.48.45 Scaled
Kepala Sat Polairud Polres Bima, AKP Ahmad Menyampaikan Imbuan kepada Pengunjung Pantai Kalaki, Minggu (23/10/2022).

Bima, Berita11.com— Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Kepolisian Resor Bima rutin menggelar patroli untuk memastikan tidak ada gangguan Kamtibmas di perairan wilayah hokum Polres Bima, seperti patroli di Teluk Bima, Minggu (23/10/2022).

Patroli oleh petugas Sat Polairud Polres Bima dipimpin kepala satuan setempat, AKP Ahmad. Patroli menggunakan kapal XXI-1019 menyisir Pantai Kalaki Desa Panda Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima.

Bacaan Lainnya

Kasat Polairud Polres Bima, AKP Ahmad menjelaskan, patroli oleh Sat Polairud bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung yang mengisi libur akhir pekan di Pantai Kalaki.

BACA JUGA: Sorot Masalah Seleksi PPPK, Mahasiswa di Bima Minta Legislatif Bentuk Timsus Pemberantasan Korupsi

“Agar tidak berenang di tengah (laut), karena angin dari arah utara tidak bersahabat,” ujar AKP Ahmad dikutip Kepala Seksi Hubungan Masyarakat, Polres Bima, Iptu Adib Widayaka, Senin (24/10/2022).

Dikatakan, saat melaksanakan patrol, personil Sat Polairud juga menyampaikan imbauan agar para pengunjung Pantai Kalaki menjaga keselamatan dengan tidak berenang di laut, mengingat cuaca yang sedang tidak bersahabat dan meminta pengunjung dewasa agar selalu anak-anak yang dibawa.

“Apabila ada tindak pidana diimbau segera melaporkan ke Sat Polairud Polres Bima atau kantor polisi terdekat,” imbau AKP Ahmad.

Selain di Pantai Kalaki, Sat Polairud Polres Bima melanjutkan patrol di pelabuhan tikus di Teluk Bima, untuk mengantisipasi tindak pidana di perairan. AKP Ahmad menekankan kepada seluruh personil Satuan Polairud Polres Bima agar selalu menjaga keamanan wilayah hokum terutama wilayah pesisir pantai sehingga situasi Kamtibmas selalu kondusif dan para pengunjung merasa terayomi. [B-22]

Pos terkait