Kapolres Dompu kini Dijabat AKBP Zulkarnain, ini PJU dan Tiga Jabatan Kapolres yang Bergeser di NTB

Sejumlah perwira polisi lingkup Polda NTb yang dilantik dalam jabatan baru, Kamis (20/7/2023).
Sejumlah perwira polisi lingkup Polda NTb yang dilantik dalam jabatan baru, Kamis (20/7/2023).

Mataram, Berita11.com— Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Polda NTB) melaksanakan upacara serah terima jabatan (Sertijab) Pejabat Utama (PJU) dan tiga Kapolres di Ruang Rupatama Polda NTB, (20/7/2023).

Sertijab dipimpin lKapolda NTB Irjen Pol Djoko Poerwanto. Sejumlah pejabat yang diganti, yaitu Irwasda Polda NTB Kombes Pol Djoko Hari Utomo diangkat sebagai Auditor Kepolisian Utama TK. II ITWASUM Polri.

Bacaan Lainnya
Iklan%20tamsis

Salinan%20dari%20Salinan%20dari%20Salinan%20dari%20Emas%20dan%20Hitam%20Geometris%20Selamat%20Har 20250329 105626 0000

Irbidjemen SDM 1 Itwil 1 Itwasum Polri Kombes Pol Benny Subandi diangkat sebagai Irwasda Polda NTB. Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Numansyah diangkat sebagai Wadirsamapta Polda NTB.

BACA JUGA: Sudah Tuntaskan Pendidikan di Rindam IX/Udayana, 73 Komcad Melapor ke Kodim Lotim

Selain itu, Kapolres Dompu AKBP Iwan Hidayat, dilantik sebagai Kapolres Lombok Tengah Polda NTB. Posisi yang ditinggalkan oleh Iwan digantikan oleh Danyon C Pelopor Satbrimob Polda NTB AKBP Zulkarnain.

Kapolda NTB Irjen Pol Djoko Poerwanto mengatakan, penggantian pejabat di institusi Polri bukan saja bertujuan sebagai proses dalam promosi jabatan, namun sebagai proses untuk meningkatkan dan menyempurnaan pengalaman.

“Jabatan atau tugas yang diemban bagi seorang polisi merupakan sebuah kepercayaan dan amanah yang bukan saja dari pimpinan tetapi juga dari masyarakat. Oleh karena itu tugas dan jabatan haruslah dipelihara dan dirawat dengan sebaik-baiknya untuk kepentingan bangsa, negara dan masyarakat,” ujar Kapolda.

Joko juga menyampaikan apresiasi atas pengabdian, dedikasi dan loyalitas yang telah diberikan oleh pejabat lama selama bertugas di jajaran Polda NTB.

BACA JUGA: Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Ntonggu Gedor Kantor Desa, Sorot Soal ADD dan Bumdes

“Semoga di tempat tugas yang baru pejabat lama dapat melakukan hal yang sama dan bahkan bisa lebih meningkat lagi,” harapnya.

Upacara Sertijabt diakhiri penandatanganan berita acara Sertijab, fakta integritas serta berita acara pengambilan sumpah. [B-19]

Follow informasi Berita11.com di Google News

Salinan%20dari%20Salinan%20dari%20Salinan%20dari%20Salinan%20dari%20Salinan%20dari%20Emas%20dan%20H 20250329 142724 0000

Pos terkait