Mantan Wabup Dompu Tutup Usia

Almarhum Arifuddin semasa hidup dan menjabat sebagai Wakil Bupati Dompu. Foto Ist.
Almarhum Arifuddin semasa hidup dan menjabat sebagai Wakil Bupati Dompu. Foto Ist.

Mataram, Berita11.com— Mantan Wakil Bupati Dompu, Arifuddin tutup usia pada Sabtu (15/7/2023) petang. Wakil Bupati Dompu periode 2016-2021 yang berpasangan dengan H Bambang Yasin (HBY) itu mengembuskan napas terakhir di Puskesmas Kempo Kabupaten Dompu, sekira pukul 18.30 Wita.

Informasi mantan Wabup Dompu, Arifuddin, tutup usia turut dibagikan oleh Staf Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Sekretariat Kabupaten Dompu, Muhammad Siddik alias Bang Yogi di whatshapp group Berita11.com.

Bacaan Lainnya

Pada saat ini jasad almarhum disemayamkan di rumah duka di Desa Soro Kecamatan Kempo, Kabupaten Dompu dan rencananya akan dimakamkan pada Minggu (16/7/2023).

BACA JUGA: Hadiri Kampanye dan Kepergok Pasang Spanduk Caleg, Dua Oknum Kasek di Bima Dilapor ke Bawaslu

Semasa hidup, Arifuddin dan pasangannya calon Bupati Dompu saat itu, H Bambang M Yasin ditetapkan sebagai pemenang setelah rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Dompu tahun 2015 berdasarkan keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Dompu, Nomor 74/Kpts/Kpu-Kab.017.433877/Tahun 2015 Tanggal 16 Desember 2015.

Ia dan pasangannya H Bambang M. Yasin memperoleh suara terbanyak 49.910 mengalahkan pasangan pasangan Syafruddin, SAP dan Rafiuddin, SE yang memperoleh 19.231 suara, H. Mulyadin, SH, MH dan Kurniawan Ahmadi yang memperoleh 29.592 suara, H. Abubakar Ahmad, SH dan Kisman, SH yang memperoleh 36.699 suara. Pada penetapan itu, KPU Kabupaten Dompu menetapkan jumlah suara syah pasangan calon 135.432 suara.

Arifuddin dan pasangan Cabup Dompu, H Bambang M Yasin kemudian dilantik Gubernur NTB saat itu, DR TGH Muhammad Zainul Majdi MA bersama tujuh pasangan kepala daerah terpilih di tujuh kabupaten-kota Provinsi NTB di Ballroom Hotel Lombok Raya, Mataram, Rabu (17/2/2016).

BACA JUGA: Duh, Tiang Listrik PLN Makan Korban, Dua Pelajar Terluka

Saat memimpin Kabupaten Dompu bersama H Bambang M Yasin, Arifuddin berhasil mendongkrak ekonomi masyarakat Kabupaten Dompu melalui program unggulan daerah, program PIJAR (sapi jagung dan rumput laut). Pada saat itu, kinerja Pemkab Dompu yang ditinjau dari sejumlah sektor yang dikembangkan mendapat apresiasi dari pemerintah pusat.

Semasa hidup saat puncak pandemic Covid-19 Oktober 2020 lalu, almarhum sempat terpapar Covid-19 dan menjalani perawatan secara mandiri di rumah dinas berdasarkan hasil swab test dari RSUD Dompu. [B-19]

Follow informasi Berita11.com di Google News

Pos terkait