Supir Minibus Mengantuk, 4 Warga Dibawa ke RSUD Dompu, sebagian Patah Tulang

Kondisi Minibusl Pasca Lakalantas.

Dompu, Berita11.com— Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Lintas Lakey, Dusun Natakehe Desa Tembalae, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu, Selasa (21/9/2021) malam. Minibus milik perusahaan kurir pengantar barang menabrak empat warga yang duduk di pinggir jalan tersebut.

Akibat peritiwa itu, empat warga Tembalae yang mengalami luka serius karena ditabrak dibawa ke RSUD Dompu.

Bacaan Lainnya

Kepala Kepolisian Sektor Pajo Ipda Rusnadin membenarkan peritiwa tersebut. Sebagaimana informasi yang dihimpun, peristiwa naas tersebut terjadi sekira pukul 19.00 Wita. Saat itu pengendara minibus melintas dari arah Kecamatan Hu’u. Saat tikungan kiri pengendara lepas kontrol dan menabrak warga yang sedang duduk di atas sepeda motor dan dua warga yang sedang duduk di barugak pinggir jalan.

BACA JUGA: Pick Up yang Muat Pemain Bola di Dompu Terjun Bebas, Dua Penumpang Tewas

Dua dari empat korban sempat terpental hingga enam meter setelah ditabrak mobil. Sejumlah warga yang tak terima dengan peristiwa tersebut mengeroyok sopir minibus. Tak hanya itu, teman dari pengendara mobil tersebut yang ikut dalam minibus juga dibacok hingga mengalami luka.

Petugas piket SPKT Polsek Pajo langsung mendatangi TKP dan mengamankan barang bukti berapa bungkus paketan yang berada dalam mobil. Barang butki dan sepeda motor kemudian diamankan Unit Laka Polres Dompu.

Kondisi Minibus Usai Lakalantas.

Dijelaskan Rusnadin, dugaan sementara, penyebab kecelakaan karena pengemudi mengendarai minibus dengan kecepatan tinggi dan pada saat bersamaan dalam kondisi mengantuk sehingga lepas kontrol.

Dikatakan dia, sejumlah korban yang dibawa ke RSUD Dompu yaitu Burhanudin , Salmah, Maemunah, Harisa. Seluruhnya merupakanwarga Tembalae Kecamatan Pajo Kabupaten Dompu. Selain mengalami luka, sebagian korban mengalami patah tulang. [B-12]

Pos terkait