Ketua KPU RI Ingatkan Anggota KPU di Daerah agar bisa Berkoordinasi dengan Pemda, Aparat hingga dengan Jurnalis

Hasyim Asy'ari.
Hasyim Asy'ari.

Jakarta, Berita11.com— Ketua Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) Hasyim Asy’ari, mengingatkan anggota KPU kabupaten dan kota agar bisa berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk mensukseskan Pemilu 2024, terutama pemerintah daerah TNI Polri, Kejaksaan, Pengadilan, Bawaslu, tokoh masyarakat, organisasi masyarakat, media massa hingga jurnalis.

Hal tersebut disampaikan Hasyim saat melantik anggota KPU kabupaten kota lima provinsi periode 2024-2029 di Ruang Sidang Utama KPU RI, Selasa (9/1/2024).

Bacaan Lainnya

Menurut Hasyim, KPU juga tidak mungkin bisa bekerja sendirian, sehingga harus bekerja sama dan mendapat dukungan banyak pihak.

“Yang perlu kita ketahui KPU adalah pemimpin kepemiluan. KPU pusat adalah pemimpin di tingkat nasional, KPU provinsi pemimpin kepemiluan di tingkat provinsi, dan saudara sekalian KPU kabupaten kota pemimpin kepemiluan di tingkat kabupaten kota. Oleh karena itu kepemimpinan yang efektif adalah keteladanan, maka kami berharap KPU kabupaten kota sebagai pemimpin di tingkat kabupaten kota masing-masing,” kata Hasyim dikutip Rabu (10/1/2024).

BACA JUGA: Diajak Konvoi Keliling Organisasi Bajaj, Mirah Midadan Fahmi Didoakan Sukses jadi Anggota DPD RI

Menurut dia, anggota KPU harus mampu memberikan keteladanan dalam penyelenggaraan pemilu. Misalkan bekerja berdasarkan peraturan, ketentuan perundangan, tepat waktu, cermat, disiplin, efisien, akuntabel.

“Ini yang harus diterapkan karena di situlah keteladanan kita dalam memimpin kepemiluan,” kata Hasyim.

Menurutnya, yang perlu digarisbawahi, kesuksesan pemilu tidak hanya sebatas aspek elektoral tapi juga aspek manajemen, tata Kelola.

“Oleh karena itu kami berharap saudara sekalian berhati-hati mengelola keuangan, yang itu ranahnya sekretariat, sehingga dua pihak ini saling terbuka menginformasikan perkembangan pengeluaran pembelanjaan anggaran kepemiluan,” kata Hasyim di hadapan anggota KPU kabupaten kota yang dilantik.

Hasyim juga menekankan pentingnya soliditas dua unsur yang ada di KPU, yakni anggota komisioner dan jajaran sekretariat.

BACA JUGA: Panglima TNI Terima Penghormatan Tertinggi Australia

Hasyim meminta anggota yang baru dilantik bekerja sesuai aturan perundangan dan peraturan kepemiluan lain. Berkonsultasi kepada KPU provinsi maupun KPU pusat apabila menemui peraturan yang belum dipahami. “Supaya cara pandang, pemahamannya sama antara KPU pusat, provinsi dan saudara sekalian di KPU kabupaten kota,” kata Hasyim.

Dia juga mengingatkan, anggota KPU yang baru dilantik harus meningkatkan kualitas layanan kepada pemilih dan peserta pemilu. Sebagai lembaga hirarkis, penyelenggara pemilu setiap tingkatan harus bekerja sebaik mungkin karena akhir dari tanggungjawab kepemiluan berada di tingkat pusat. [B-19]

Follow informasi Berita11.com di Google News

Pos terkait