Tengahi Perbedaan Mazhab, FUI Bima Gelar Pelatihan Dai dan Khatib

Suasana pelatihan dai wasatiyah yang Digelar FUI Bima di Sekretariat Dewan Masjid Indonesia Kota Bima, Sabtu (18/2/2023). Foto MR/ Berita11.com.
Suasana pelatihan dai wasatiyah yang Digelar FUI Bima di Sekretariat Dewan Masjid Indonesia Kota Bima, Sabtu (18/2/2023). Foto MR/ Berita11.com.

Kota Bima, Berita11.com— Forum Umat Islam (FUI) Bima menggelar pelatihan bagi dai dan khatib di Sekretariat Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Bima, Sabtu (18/2/2023).

Pelatihan bertajuk “Membntuk Dai Wasathiyah, Bijak dan Tangguh dalam Menjawab Tantangan Zaman” itu yang berlangsung dua hari, 18-19 Februari 2023 itu menghadirkan sejumlah narasumber berpengalaman dari Majelis Ulama Inndoesia (MUI) Kota Bima dan sejumlah ustadz dari FUI Bima.

Bacaan Lainnya

Ketua FUI Bima, Ustadz Asikin bin Mansyur menjelaskan, sesuai tema kegiatan, pelatihan tersebut di antaranya bertujuan untuk menengahi perbedaan pendapat maupun mazhab yang selama ini menimbulkan perselisihan di tengah Umat Islam.

BACA JUGA: Kecam Pembakaran Alquran di Swedia dan Belanda, FUI Bima Sampaikan Aspirasi kepada Legislatif

“Kemudian kita juga ingin mendapatkan dai yang bijak, tangguh di dalam menghadapi tantangan zaman yang sangat berat. Maka untuk medapatkan dai yang tanggu itu harus mendapatkan pendidikan dan pelatihan,” ujar Ustadz Asikin kepada Berita11.com di lokasi pelatihan, Sabtu (18/2/2023).

Suasana pelatihan dai wasatiyah yang Digelar FUI Bima di Sekretariat Dewan Masjid Indonesia Kota Bima, Sabtu (18/2/2023). Foto MR/ Berita11.com.

Dikatakannya, pelatihan tersebut menargetkan 20 peserta yang rata-rata sudah memiliki ilmu mumpuni dan rata-rata bersasal dari pondok pesantren serta merupakan hafiz Alquran 30 juz. Setelah kegiatan tersebut, FUI Bima akan melaksanakan Safari Jumat dan Ramadan, di antaranya dakwah di tengah masyarakat dan sekolah.

“Harapanya dai ini memiliki kecakapan, mereka sudah memiliki ilmu karena rata rata dari pondok pesantren. Bahkan banyak yang hafiz Alquran 30 juz. Tinggal kita bina mentalitasnya yang di lapangan mereka bisa memberikan solusi persoalan umat yang ada,” ujar Ustadz Asikin.

BACA JUGA: Suhu Udara di Bima dan Dompu lebih Panas Walau Musim Hujan, Begini Penjelasan BMKG

Pihaknya juga berharap agar pemerintah dan aparat serta masyarakat ikut membimbing dengan memberikan forum diskusi untuk kebaika umat dan bangsa. “Pelatihnya sembilan orang dari MUI Kota Bima. Enam orang dan selebihnya dari FUI,” jelas Ustadz Asikin.

Kegiatan pelatihan dai juga dihadiri Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Bima, Muhammad Hasyim, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bima, Mujiburrahman dan pejabat Kemnag Kota Bima[B-12]

Pos terkait